Pelaksanaan Focus Group Discussion (FGD) Sinkronisasi Program dan Kegiatan Prioritas Provinsi Bali dengan Kabupaten Klungkung

Pelaksanaan Focus Group Discusion (FGD) Sinkronisasi Program dan Kegiatan Prioritas Provinsi Bali dengan Kabupaten Klungkung pada hari Rabu, 17 Juli 2019 dibuka dan dipimpin oleh Kepala Bappeda Litbang Provinsi Bali, I Wayan Wiasthana Ika Putra. Rapat Sinkronisasi tersebut dihadiri oleh Kelompok Ahli Provinsi Bali, Seluruh OPD Provinsi Bali dan Seluruh OPD Kabupaten Klungkung.

Adapun tujuan rapat adalah Menindaklanjuti Pertemuan Gubernur Bali dengan Kabupaten /Kota se Bali tanggal 25 Juni 2019 untuk membangun Bali dengan signigritas dan berkomitmen.

Kegiatan diawali dengan paparan dari Kepala Bappeda Litbang Kabupaten Klungkung dengan menyampaikan Penjabaran 7 bidang prioritas Semesta Berencana di Kab. Klungkung. Dimana pada bidang Infrastruktur membahas:

  1. Mewujudkan 100% jalan kabupaten dan akses jalan menuju destinasi wisata dengan kondisi mantap
  2. Pembangunan pelabuhan Segitiga Emas
  3. Pembangunan tanggul pengaman pantai
  4. Optimalisasi pengelolaan sampah melalui program TOSS
  5. Pendataan tanah eks Galian C Gunaksa
  6. Menjaga kelestarian lingkungan bahari
  7. Mewujudkan Universal Access (100-0-100)

Dinas PUPR Provinsi Bali yang diwakili oleh Sekretaris Dinas PUPR menyampaikan Usulan program 2020 untuk Kabupaten Klungkung ada 3 program startegis yaitu SDA, Bina Marga ,dan Cipta Karya.

Usulan dari beberapa Perangkat Daerah Kabupaten Klungkung serta masukan dari Kelompok Ahli Pembangunan ditampung terlebih dahulu oleh Kepala Bappeda Litbang Provinsi Bali untuk dianggarkan pada Tahun 2020 dengan melihat kkondisi Anggaran Belanja APBD Provinsi Bali dengan nantinya melihat skala prioritas.